TKS#35 THE LOST BOY


Pada acara Pasar Jongkok (PARJO) Otomotif beberapa minggu lalu, kami memajang Thelostboy (TLB) ini di stand kami. Belum 'completed bike' pada saat itu karena jadwal akhir pengerjaan motor ini melewati tanggal event PARJO saat itu.  Tentu yang mampir ke stand kami saat itu bertanya-tanya, seperti apa hasil akhirnya nanti?..Well, ini lah sosok lengkap TLB! Setelah rampung event PARJO kami langsung fokus pada pengerjaan motor ini.

Bergenre Street Tracker sesuai permintaan sang pemilik yang bernama Reuben Marindra. "Hasil akhirnya sesuai harapan gue bro, simpel dan berkelas. Dari sisi proporsional, gue seneng karena menurut gue motor itu harus enak diliat dari 3 dimensi," ujar pria bertubuh tinggi ini. Maksudnya 3 dimensi yakni, enak diliat saat motor di foto, diparkir dan saat ditunggangi.

Secara menyeluruh, ubahan Yamaha Scorpio lansiran 2009 ini mengandalkan tangki berbahan aluminium. Sedang untuk  spatbor belakang, mengandalkan plat galvanil setebal 1,5 mm yang dibiarkan raw alias plat mentah. Sedang untuk kaki-kaki, pilihan lingkar roda jatuh pada sepasang ban merek Avon ukuran 4.00-18 dipadu pelek aluminium ukuran 2,5 inci. Sokbreker depan mengandalkan bawaan yamaha Byson yang mmiliki tabung dan as sok lebih besar dibanding bawaan Scorpio. Sedang untuk kaki belakang memakai lengan ayun dngan model twin sok, yang notabennya melengserkan model monoshock yang bawaan asli Scorpio.

Selebihnya, beberapa part aftermarket yang juga tersedia pada blog store Thekatroshop, kami pasang. Seperti lampu sein Bullet berlapis nekel, knalpot Megatron stainless, lampu Stop Bulat, grip gas Retro, saklar lampu, dan lampu depan Autopal. "Untuk kedepannya, gue udah siapin project Kawasaki Binter yang nantinya bakal gue jadiin hadiah untuk bokap gue," tutup pria yang tiap hari mondar-mandir Pamulang-Gunung Sahari memakai motor ini.










Powered by Blogger.